Chat

wa

Jumat, 03 Januari 2020

PERBEDAAN KABEL NYFGBY DAN NYRGBY ?


Pernahkan anda ke supplier order kabel jenis NYFGBY 4x6 atau 4x4 ,
tetapi yang dikirim ke project NYRGBY bukan NYFGBY seperti yang anda pesan ???

Anda jangan panik atau apalagi berpikir anda merasa ditipu supplier hehe..!!?
Ini hal wajar dan bukan juga ulah spekulasi supplier lho..
Jadi begini penjelasannya:

Dari Sudut Pandang Factory
Pabrik kabel tentunya membuat produk kabel tidak sembarang langsung mengimajinasikan sebuah penghubung listrik lalu langsung membuat kabel dari imajinasi seorang insinyur.
Sebagai Manufacturer, mereka membuat kabel mengacu pada standarisasi yang digunakan dunia (IEC) ataupun nasional dalam hal ini SPLN / SNI

Dari Sudut Pandang Nomenklatur Kabel
- NYFGBY : Flat (pipih)
- NYRGBY : Round (bulat seperti lidi)


Jadi Kenapa Berbeda?
- Kabel kecil lebih mudah untuk dibengkokkan daripada kabel besar. Apabila dibengkokkan, contoh kabel NYFGBY 4 x 4, pelindung pipih (Flat) akan lebih mudah patah di dalam kabel (dibawah jaket PVC) dan pecahan itu dapat beresiko menusuk PVC bagian dalam sehingga menembus sampai ke CORE kabel (inti kabel).

- Dengan resiko tersebut, kabel NYFGBY kecil yaitu di bawah luas penampang 10 MM2, menggunakan NYRGBY yaitu pelindung mekanis (Armour) yang dipasangkan dalam kabel berbentuk lidi (round) agar apabila dibengkokkan secara berlebihan dan beresiko patah di dalam kabel, tidak menusuk sampai ke inti kabel.


Note  :
Inti permasalahan ini memang muncul ketika tenaga kerja di Proyek listrik tidak mengetahui bahwa setiap kabel dipabrikasi dengan ketahanan maksimum kabel dapat "dibengkokkan" atau disebut Bending Radius
Bending Radius ada di setiap brosur kabel dari pabrik. Diharapkan dengan mengetahui Bending Radius tidak lagi terjadi kejadian kabel tersebut terlalu ditekuk atau dibengkokkan dan artikel ini dapat menjadi referensi untuk informasi akan hal tersebut. Minimal Kepala Pengerjaan setingkat Pengawas Lapangan dapat mengerti akan hal ini.

Semoga artikel sederhana ini bermanfaat dan apabila rekan2 ada yang ingin melengkapi penjelasan ini ,silahkan sampaikan di ruang komentar
Download : CATALOG-KABEL-NYFGbY-pdf

JAVA CABLE CENTER
we are only sell new & original product
Contact me:
Email          : javacable07@gmail.com
WA             : 085717174000

Tokopedia  : www.tokopedia.com/javacable
 

  
  ๐Ÿ™ Terimakasih Atas Kunjungan Anda๐Ÿ™