Timer Delay Relay
Fungsi Timer Delay Relay adalah sebagai sarana pemutus dan penghubung suatu aliran listrik secara otomatis sesuai dengan waktu yang kita inginkan. Sebagai contoh ketika kita ingin membuat lampu teras rumah kita menyala secara otomatis pada jam 5 sore dan akan mati pada jam 6 pagi secara otomatis, maka kita dapat menggunakan timer ini.
Oke... langsung aja ke tema ya
Langkah Pertama : PENGATURAN WAKTU AKTUAL
Pada gambar di atas panah yang berwarna merah menunjukan jam atau waktu aktual seperti pada jam biasanya.
Sebelum menggunakanya kita harus mencocokan waktunya secara aktual terlebih dahulu.
Untuk cara mengaturnya cukup mudah kita hanya perlu memutar pada bagian pentil yang menonjol tepat ditengah jarum jam tersebut. Cukup kita putar saja searah jarum jam (kanan) maka jarum jam akan otomatis berputar (seperti mengatur jam tangan ataupun jam dinding).Usahakan jangan sampai memutarnya berlawanan pada jarum jam (kiri)
Langkah Kedua :PENGATURAN MODE NO/NC
Pada gambar diatas yang ditunjukan tanda panah berwarna merah diatas menunjukan bagian untuk mensetting mode kerja dari timer tersebut. Pada settingan diatas hanya terdapat 2 mode saja yang di beri dengan symbol 1 & 0 untuk NO&NC.
Yang dimaksud NO&NC disini merupakan singkatan dari Normaly Open (NO) dan Normaly Close (NC). Jadi hal ini bersangkutan pada kisi-kisi yang melingkar berwarna biru yang berada di sisi luar pada jam yang aktual.
Yang dimaksud NO&NC disini merupakan singkatan dari Normaly Open (NO) dan Normaly Close (NC). Jadi hal ini bersangkutan pada kisi-kisi yang melingkar berwarna biru yang berada di sisi luar pada jam yang aktual.
Untuk modenya kita bisa sesuaikan pada petunjuk yang terdapat pada body timer tersebut atau pada gambar yang dilingkari warna merah diatas.
Langkah Ketiga :MENGATUR KISI-KISI TIMER (ON)
Lihat gambar dibawah ini yang di tunjukan tanda panah berwarna merah, posisi kisi-kisi tidur atau tertutup. Pada posisi kisi-kisi yang tidur atau tertutup maka itulah setingan hidupnya timmer (ON) dan timmer dapat menghantarkan arus listrik untuk di suplay pada lampu pada posisi seperti ini.
Bila kita perhatikan atau kita baca pada gambar di bawah maka timmer akan hidup (ON) pada jam 05:30 sampai jam 09:30 & pada kisi-kisi yang satunya lagi jam 17:30 sampai 21:30 maka timer akan hidup (ON).
Untuk cara settingnya sangat mudah kita hanya perlu menentukan waktu jam berapa timmer harus hidup, lalu tinggal posisikan kisi-kisi tidur atau tertutup dengan cara didorong menggunakan tespen. Ikuti waktunya sesuai dengan angka pada jamnya.
Langkah Keempat :MENGATUR KISI-KISI TIMER (OFF)
Lihat pada gambar di bawah ini posisi kisi-kisi yang ditunjuk pada panah yang berwarna merah maka, posisi kisi-kisi berdiri atau terbuka. Untuk cara mengaturnya sama seperti cara nomor 3 di atas namun posisi kisi-kisi hanya keterbalikannya saja.
Bisa kita lihat pada posisi timer off pada pukul 09:30 sampai 17:30 dan pada kisi-kisi satunya off pukul 21:30 sampai 05:30.
Bisa kita lihat pada posisi timer off pada pukul 09:30 sampai 17:30 dan pada kisi-kisi satunya off pukul 21:30 sampai 05:30.
Langkah Kelima :MENGATUR POSISI MODE OTOMATIS TIMER
Perhatikan gambar dibawah yang ditunjukan tanda panah berwarna merah merupakan switch dari mode timmernya.
Terdapat 3 mode pengaturan yaitu :
- Mode dengan symbol angka 1 yang menunjukan mode timmer akan menyala secara manual jika tuas kita posisikan atau pindahkan ke posisi angka 1.
- Mode dengan symbol dengan lambang atau gambar jam yang berada di tengah menunjukan bahwa mode timer pada posisi automatis on dan off.
- Mode dengan symbol angka 0 yang menunjukan mode timer pada posisi off manual, maka jika tuas kita pindahkan ke arah angka 0 maka timer akan mati (off).
Semoga Bermanfaat...!
JAVA CABLE CENTER
The center of your cable solution
Website : Javacable
Tokopedia : Javacable
Email : javacable07@gmail.com
Whatsapp : 085717174000
🙏 TERIMAKASIH ATAS KUNJUNGAN ANDA 🙏